Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

HEIDELBERG, Kota Tua Penuh Pesona

Kota Heidelberg di Jerman

Hallo sahabat Ruang Tumbuh, kali ini saya akan membahas kota yang penuh pesona. Kota yang saya dan teman-teman kunjungi kali ini terkenal sekali. Orang sering menyebutnya sebagai kota tua yang patut dikunjungi jika kita pergi ke Jerman. Kota itu adalah Heidelberg. Setelah menempuh perjalanan satu setengah jam dari Heilbronn akhirnya kami sampai juga di Heidelberg. Sepanjang perjalanan sebelum sampai di Hauptbahnhof (stasiun pusat) saya sangat senang sekali karena sepanjang perjalanan disuguhi pemandangan indah Sungai Neckar. Saya sudah tidak sabar ingin cepat sampai di kota ini, belum lagi di sini saya akan berjumpa dengan beberapa murid yang sedang melanjutkan study di Jerman.

Destinasi Wisata di Kota Heidelberg Jerman

Kami sudah membuat janji untuk bertemu di pintu masuk Schloss (Istana) Heidelberg, sebuah istana yang menjadi salah satu ikon kota Heidelberg. Setelah turun dari bus, Sasti salah satu murid saya sudah menjerit kegirangan. Saya benar-benar sangat merindukan mereka. Sudah lama kami tidak bertemu. Selain Sasti juga ada Eja, Hadi, Jevon, Shelly, Icha, Dessy, dan Angel. Kami lengkap satu pasukan. Dengan membeli tiket 6 Euro, mengantarkan kami tepat di depan pintu masuk Istana. Benar-benar pemandangan yang indah. Dari atas sini kita bisa melihat Kota Heidelberg keseluruhan. Panaroma yang indah, Subhanallah. Sekitar satu jam kami berkeliling Istana, tak lupa menyempatkan mengabadikan foto bersama. 
Aku dan Sasti

Hadi, Eja, Jevon (blkg), Shelly(tgh), Icha(dpn), Sasti, aku dan kak Widha

Setelah puas keliling Istana kami segera turun menuju Alte Brücke (Jembatan tua), yang keindahannya sudah tampak dari atas Istana Heidelberg. Sebelum sampai di Alte Brücke kami melintasi Markplatz, pusat kota yang selalu dipenuhi pengunjung. Tepat di tengah Markplatz berdiri kokoh gereja tua.

Markplatz Heidelberg

Setelah sekitar lima belas menit berjalan kaki dari Schloss Heidelberg akhirnya kami sampai juga di Alte Brücke, memang benar-benar indah dan romantis tempat ini. Banyak pasangan muda-mudi menghabiskan banyak waktunya di sini. Saat kami kesana kebetulan ada sepasang pengantin yang sedang melintas bersama rombongannya. Mereka sengaja mengabadikan foto di sepanjang Alte Brücke. So schön!

Tanpa terasa matahari segera kembali ke peraduannya, sedangkan perjalanan saya dan Kak Widha belum selesai, masih ada satu kota yang harus kami kunjungi, yaitu Mannheim. Biar pun malam saya dan kak Widha harus sampai di Mannheim, karena saya sudah membuat janji dengan kak Indah. Dia orang Indonesia juga, tetapi dia sudah tinggal lebih lama di Jerman daripada kami. Dan kaki kami pun segera melangkah, berlanjut ke kota selanjutnya.

 
Aku dan Kak Widha sebelum melintas ke Alte Brücke

Informasi tentang Kota Heidelberg Jerman

Untuk informasi lebih jelas tentang Heidelberg kalian bisa menghubungi Tourist Information Heidelberg di alamat berikut ini:
Willy-Brandt-Platz 1 (am Hauptbahnhof)
69115 Heidelberg
Tel.: 06221 58 44 444
Fax: 06221 58 46 44 444

Post a Comment for "HEIDELBERG, Kota Tua Penuh Pesona"